Nokia Conversations yang merupakan blog resmi dari Nokia baru-baru ini membuat poll yang menanyakan kepada penggemar mereka di seluruh dunia mengenai metode input yang mereka sukai pada ponsel. Hasilnya, 48,64% penggemar lebih memilih interface Qwerty ketimbang interface lain, semisal touchscreen.
Di peringkat kedua, sekitar 35% penggemar Nokia memilih interface touchscreen. Sisanya, mereka memilih interface keypad angka dan perintah melalui suara (8,91% dan 7,75%). Sebagai catatan, negara-negara yang mayoritas memilih interface keypad qwerty adalah Inggris, Jerman, Swedia, dan Finlandia.
Di Amerika, interface touchsreen menduduki peringkat pertama dengan angka sekitar 47,22%. Di posisi kedua, interface qwerty memperoleh angka sebesar 33,33%. Di posisi tiga dan empat adalah perintah suara dan keypad angka dengan masing-masing nilai perolehan poll sebesar 12,5% dan 6,94%.
Sumber:
http://conversations.nokia.com/2012/08/10/qwerty-keyboard-wins-the-battle-of-the-input-methods/
Leave a Reply