Beranda » WebDev »

Hemat Penggunaan Sumber Daya Server Website Anda dengan Sistem Komentar Pihak Ketiga

WordPress secara default memiliki sendiri sistem komentar yang menjalin interaksi antara Anda dan pengunjung blog Anda. Jika situs Anda mulai ramai, tentunya banyak spammer yang mulai “menaruh” link mereka dengan komentar spam. Anda harus mempersiapkan proteksi tersendiri bagi formulir komentar Anda, seperti pemasangan Akismet dan captcha.

comment

Proteksi dari Akismet dan captcha mungkin akan membantu Anda mengatasi spammer, namun tidak pada load database website. WordPress merupakan software manajemen isi website menggunakan pemrograman PHP dan database SQL. Semua aktivitas yang berlangsung pada website Anda disimpan pada database SQL, termasuk juga komentar.

3rd party comment systemUntuk meringankan, minimal mengurangi query ke database website, Anda dapat menggunakan sistem komentar dari pihak ketiga. Ini berarti, data-data penyimpanan komentar ada di pihak ketiga yang dipasang di website Anda. Penyedia layanan sistem komentar yang cukup terkenal adalah Disqus dan IntenseDebate.

Keduanya memiliki dukungan terhadap CMS, seperti WordPress, Joomla, Blogger, Tumblr, TypePad, atau website lainnya. Kelebihan dari penggunaan sistem komentar pihak ketiga ini adalah meringankan query ke database website dan mengurangi ukuran database Anda. Kekurangannya tentu saja membutuhkan koneksi internet ke penyedia layanan sistem komentar agar tersambung dengan website Anda.

Untuk demo live Disqus, Anda dapat melihatnya di sistem komentar website ini.

2 tanggapan untuk artikel

  1. adhi says:

    lagi nyari for komentar yang bagus nih. kalo comment di disqus bisa dibackup ngga ya kalo sewaktu-waktu pengin ganti platform jadi koment yang udah masuk ngga terbuang sia-sia

  2. indokreasi says:

    kalo untuk platform WordPress, komentar yang ada secara tersinkronisasi secara otomatis ke database WordPress-nya mas.

    Klo untuk platform lain, saya belum tau.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

#ads #AI #AMD #AMD-ryzen #Android #Apple #asus #Blackberry #browser #Chrome #cloud #Covid-19 #dropbox #end of life #Facebook #facebook timeline #firefox #FOSS #GNU/Linux #Google #green technology #hacked #IM #instagram #Intel #iOS #iPhone #LG #malware #Metro #Microsoft #mobile-site #Motorola #Nokia #prosesor #Samsung #Samsung Galaxy #SERP #skype #Sony #SSD #storage #tablet #Twitter #Ubuntu #whatsapp #Windows8 #WindowsPhone #WordPress #youtube