New Nexus 7 sudah diluncurkan, merupakan perbaikan dari seri sebelumnya, Nexus 7. Tablet inilah yang melatarbelakangi lahirnya Apple iPad Mini. Pertimbangnya, Apple menghendaki jangkauan iPad agar lebih luas, terutama bagi konsumen loyal yang menghendaki berukuran lebih kecil (7 inci).
Rilis terbaru dari tablet ini tentunya membawa sejumlah perubahan. New Nexus 7 dibekali dengan prosesor yang lebih cepat dan hemat tenaga serta mampu menampilkan resolusi gambar yang lebih besar. Apple iPad Mini yang telah lebih dulu dirilis di pasaran tentunya langsung menjadi target persaingan, mengingat keduanya memiliki kelas yang sama di layar kisaran 7 inci.
Kira-kira, bagaimana perbandingan spesifikasi antara keduanya? Berikut ini kami sajikan daftar head to head masing-masing tablet tersebut, mulai dari prosesor, memori, kapasitas penyimpanan, dan lain sebagainya. Semoga dapat menjadi panduan bagi Anda dalam memilih gadget pilihan untuk menemani aktivitas Anda bekerja dan bermain.
Tanggal rilis
– New Nexus 7, Juni 2013
– iPad Mini, Oktober 2012
Layar
– New Nexus 7, lebar layar 7 inci dengan resolusi 1,920×1,080-pixel dan rasio layar 16:9 (win)
– iPad Mini, lebar layar 7.9 inci dengan resolusi 1,024×768 pixels dan rasio layar 4:3
Processor
– New Nexus 7, prosesor berkecepatan 1.5Ghz dari Qualcomm Snapdragon S4 (win)
– iPad Mini, prosesor berkecepatan 1000 MHz, Dual core ARM Cortex-A9
RAM
– New Nexus 7, RAM 2GB (win)
– iPad Mini, RAM 512MB
Kartu Grafis
– New Nexus 7, Adreno 320 graphics (win)
– iPad Mini, PowerVR SGX543MP2
Penyimpanan
– New Nexus 7, tersedia dalam 16 dan 32GB (draw)
– iPad Mini, tersedia dalam 16 dan 32GB (draw)
Warna
– The Nexus 7, hanya tersedia warna hitam
– iPad Mini, tersedia dalam warna hitam dan putih (win)
Dimensi
– New Nexus 7, Berat 290g dan ketebalan 8.7mm
– iPad mini, Berat 308g dan ketebalan 7.2mm
Body
– New Nexus 7, menggunakan material plastik
– iPad Mini, menggunakan material alumunium (win)
Kamera
– New Nexus 7, kamera depan 1.2MP dan kamera belakang 5MP (draw)
– iPad Mini, kamera depan 1.2MP dan kamera belakang 5MP (draw)
Port
– New Nexus 7, HDMI output, Micro-USB, wireless charge, slot microSD, NFC (win)
– iPad Mini, HDMI output, lightning port, tanpa wireless charge, slot microSD dan NFC
Sistem Operasi
– New Nexus 7, menggunakan Android terbaru Jelly Bean 4.3 (win)
– iPad Mini, menggunakan iOS 6, versi upgrade terbaru menyusul
Harga
– New Nexus 7, 16GB $229, 32GB $269 (WiFi) – 32GB $349 (LTE)
– iPad Mini, 16GB $329, 32GB $429 (WiFi) – 32GB $559 (LTE)
New Nexus 7 tampaknya mengungguli Apple iPad mini, baik dari segi layar, hardware, dan harga. Sementara iPad Mini memiliki keunggulan pada material body dan pilihan warna. Sangat wajar bagi iPad Mini kalah dari New Nexus 7 dari segi hardware, mengingat rilisnya hampir setahun lebih dulu di pasaran.
Persoalan sistem operasi memang merupakan hal yang relatif. Tapi, patokan versi terkini yang membuat New Nexus 7 lebih baik dari iPad Mini. Versi upgrade (iOS 7) memang segera tersedia, namun dengan spesifikasi hardware yang ketinggalan (RAM hanya 512MB) membuat kami meragukan performanya untuk menjalankan OS terbaru tersebut.
Kesimpulannya, bagi Anda yang doyan melakukan pekerjaan berat atau bermain game berkualitas tinggi, New Nexus 7 adalah pilihannya. Bagi Anda yang ingin fashion dan gengsi, iPad Mini cocok untuk Anda karena desainnya lebih tipis. Untuk harga sudah jelas, New Nexus merupakan pilihan bagi Anda yang menginginkan tablet dengan spesifikasi menengah berharga murah.
Komparasi ini mungkin akan lebih berarti ketika nanti Apple merilis kembali iPad Mini 2, karena rumornya sudah beredar di masyarakat luas.