Ada banyak faktor ketika orang memutuskan untuk membeli mesin console game. Ketersediaan game di pasaran, game pad yang digunakan, kualitas grafis yang diberikan, atau bahkan kecepatan load dan running.
Baru-baru ini, Extreme Tech melakukan pengujian kecepatan pada dua konsole anyar tersebut. Dua layar besar disandingkan bersebelahan. Satu terpasang di mesin Xbox dan satunya lagi terpasang di mesin PS4.
Tes yang dilakukan meliputi cold boot (menyala dari posisi off), menyala dari posisi standby/hibernate, berapa lama games diinstall, berapa lama game sebelum akhirnya siap dimainkan, dan lain sebagainya. Game yang digunakan untuk melakukan uji coba adalah NBA 2014, game yang tersedia di masing-masing console.
Dan, berikut ini hasil pengujian yang dilakukan oleh Extreme Tech
- Boot dari posisi mati ke dashboard –
PS4: 20 detik — Xbox One: 1 menit 5 detik - Posisi standby/hibernate ke dashboard –
PS4: 3 detik — Xbox One: 12 detik - Install game NBA 2K14 dari disc –
PS4: 36 meit – Xbox One: 46 menit - Waktu untuk game NBA 2K14 siap dimainkan sesudah memasukkan disc –
PS4: Instant — Xbox One: 6 menit - Waktu untuk me-load menu utama NBA 2K14 dari the dashboard –
PS4: 38.7 detik — Xbox One: 29.6 detik - waktu untuk me-load Quick Match NBA 2K14 dari main menu –
PS4: 37.6 detik — Xbox One: 31.4 detik - Waktu untuk berpindah antara game yang dimainkan ke dashboard, dan balik lagi ke game –
Tidak ada perbedaan utama antara PS4 dan Xbox One. Keduanya berlangsung instant.
Di sana kita bisa melihat kalau PS4 menyala lebih cepat dari Xbox, baik itu dari cold boot dan menyala ketika hibernate. Untuk instalasi game, PS4 lebih cepat 10 menit ketimbang Xbox One. Untuk waktu loading file, Xbox lebih cepat hampir 10 detik ketimbang PS 4.
Secara umum, kedua console menyediakan kecepatan yang hampir sama. Jadi, kecepatan harusnya bukanlah masalah. Untuk reportase serta berbagai catatan, Anda dapat lebih lanjut membaca hasil uji coba di situs Extreme Tech di alamat berikut.
Bagi para penggemar game di Indonesia, kriteria baru yang hampir wajib adalah ketersediaan game versi bajakannya di pasaran. Apakah Anda setuju dengan hal tersebut?