Setelah kemarin heboh dengan New iPad, Apple kini telah menyiapkan kejutan dengan MacBook. Banyak rumor beredar bahwa MacBook Pro terbaru akan beredar dengan ukuran layar 13 dan 15 inci. Sampai kini, belum ada kepastian soal ukuran layar, namun bagian perlengkapan Apple telah memastikan bahwa MacBook terbaru tidak akan dilengkapi dengan perangkat optik.
Pembuangan perangkat pembaca optik ini membuat rancangan MacBook terbaru akan menjadi lebih tipis. Tidak hanya tipis, MacBook terbaru akan memiliki spesifikasi yang lebih canggih, ketimbang MacBook lamanya. Dengan prosesor Intel berteknologi 22 nm, MacBook terbaru dipastikan juga akan lebih irit sumber daya berkat teknologi power saving chip Ivy Bridge.