Apa itu Ultrabook? Sekilas ada banyak vendor yang menjual Ultrabook. Gambar dari produk yang ditawarkan pun bentuknya sama saja dengan laptop. Apa yang membedakannya dengan laptop pada umumnya sehingga para produsen menggunakan istilah Ultrabook pada produk mereka.
Ultrabook adalah trademark dari intel untuk laptop dengan spesifikasi tertentu yang telah mereka tentukan. Pengkategorian Ultrabook oleh Intel ini dimaksudkan untuk melawan penetrasi perangkat tablet yang rata-rata menggunakan prosesor ARM. Sebagaimana kita ketahui, ke depan kemungkinan tablet akan menguasai pasar komputer personal.
Saat ini ada 3 spesifikasi Ultrabook, semuanya mengikuti tahun trend pengembangan. Namun pada umumnya, Ultrabook harus tipis (1,5 mm), lebih cepat dengan perangkat penyimpanan SSD, daya tahan batre yang lama (5-8jam), menggunakan prosesor CULV dan Intel mobile, kartu grafis Intel HD 3000, dan layar dikisaran 13.3 inci.