Pada post sebelumnya, Western Digital dan Seagate, salah satu produsen harddisk ternama, memotong masa garansi dari produk-produk harddisk mereka. Keduanya memberi garansi 5 tahun, dan kini setelah pemotongan, jadi tinggal 1 tahun (Seagate) dan 2 tahun (WDC). Kedua produsen harddisk tersebut tidak berani memberi garansi untuk harddisk produksi mereka terhitung mulai januari 2012.
Berarti ini waktunya bagi Anda untuk mencoba cloud storage. Apa itu cloud? Secara ringkas, cloud (awan) berarti pemanfaatan teknologi komputansi yang berbasis di internet. Cloud storage berarti penyimpanan berkas dengan memanfaatkan komputansi awan. Jika Anda mengenal online file storage semacam Rapidshare dan Indowebster, prinsipnya hampir sama.
Yang membedakan layanan Dropbox dengan penyimpanan online seperti Rapidshare atau milik lokal Indowebster adalah, Dropbox memiliki fitur sinkronisasi antara komputer dan file di internet secara stimultan. Anda tidak akan merasa sedang mengupload file ke internet, karena Anda berinteraksi dengan file cloud layaknya folder biasa di komputer lokal.
Cara kerjanya, unduh dan instal program klien dropbox di komputer Anda. Secara otomatis, folder bernama Dropbox akan ada di direktori komputer (biasanya terletak di folder documents). Selanjutnya jika Anda meletakkan file di folder dropbox, secara otomatis file Anda akan tersedia di internet. Proses upload berlangsung di belakang. Anda tidak akan merasa sedang mengupload file, terlebih untuk file-file berukuran kecil seperti dokumen dan gambar.
Penasaran? Dapatkan gratis 2GB kapasitas penyimpanan dengan mendaftar di Dropbox. Klik di sini untuk mendaftar Dropbox.