Serangan DoS (denial-of-service) adalah serangan terhadap komputer/server dalam jaringan internet dengan cara menghabiskan sumber daya yang dimiliki, hingga akhirnya komputer tidak berjalan dengan benar. Efeknya, pengguna lain tidak bisa memperoleh akses layanan dari komputer yang diserang tersebut.
Serangan Dos umumnya dilakukan dalam bentuk-bentuk berikut.
- Membanjiri lalu lintas jaringan dengan mengirimkan banyak data (teknik ini disebut sebagai traffic flooding).
- Membanjiri jaringan dengan melalukan request berkali-kali terhadap sebuah layanan jaringan yang disedakan oleh sebuah host (teknik ini disebut sebagai request flooding).
- Mengganggu komunikasi antara host dan klien dengan banyak cara, termasuk mengubah informasi konfigurasi sistem atau bahkan perusakan fisik terhadap komponen dan server.
Ciri serangan Dos biasanya mengeksploitasi kelemahan yang terdapat di dalam sistem operasi, layanan jaringan atau aplikasi untuk menjadikan sistem, layanan jaringan, sehingga aplikasi tersebut tidak dapat melayani pengguna, atau bahkan mengalami crash.
(wikipedia)